Minggu, 19 Agustus 2018

Anggaden, Pemain Muda Asal Webangga Turut Membawa Persesba Ke Babak Final


DESA TEMA TANA - Berkat Campur tangan Pemain muda berusia 16 tahun asal weebangga  Desa Tema Tana, Kec. Loli, Kab. Sumba Barat, akhirnya Persesba Sumba Barat melaju ke babak final Soeratim CUP 2018.

Angga Den Pangga Lewu, pemain muda dari Desa yang siap singsingkan lengan baju demi membela Tanah kelahirannya Sumba Barat menjadi panutan bagi generasi di Kampunnya.

Hari ini yang bertempat di Flores Timur, Persesba akan melangsungkan babak Final melawan tuan Rumah Flores Timur. Dukungan Doa dari Masyarakat Sumba Barat sangat diperlukan untuk kemenangan Persesba Sumba Barat.

Selasa, 14 Agustus 2018

Saba Kulla, Anak Dari Gunung Juara Lari Jarak Jauh 2 Tahun Berturut - Turut


Desa Tema Tana - Siprianus Saba Kulla, seorang anak dari gunung yang mewakili SMK Negeri 2 Loli dalam kejuaraan Lari 14 km di tingkat kabupaten.

Kulla, panggila dari anak tersebut yang berasal dari Desa Tema Tana, Kec. Loli, Kab. Sumba Barat. Selain lihai dalam bermain sepak bula, dia juga mengukir prestasi selama 2 berturut - turut dalam kejuaraan lari 10 km.

Sekalipun dia jauh berasal dari desa, giat berlatih dan semangat yang tinggi, mengantarnya Juara dalam perlombaan lari.

Sebagai warga Desa Tema Tana, tentunya kami semua turut bangga dengan prestasi yang diraihnya. Tematana.blog.

Jumat, 03 Agustus 2018

Anggaden Ikut Berlaga di U -17 Suratim Cup, Rumah Baca Kopiko Mengiringinya Dengan Doa Bersama

Anggaden Pangga Lewu merupakan anak Desa Tema Tana usia 16 yang ikut berlaga dalam Suratim Cup U-17 di Flores Timur. Anggaden mewakili Kabupaten Sumba Barat yang kemunkinan dimainkan sebagai striker.

Mengiringi keberangkatan Anggaden, anak - anak di Rumah Baca Kopiko Desa Tema Tana  Kecamatan Loli Kabupaten Sumba Barat Mendoakan perjalanan generasinya agar mampu memberikan yang terbaik bagi Sumba Barat dan Weebangga sebagai Kampung halamannya.

desa tema tana

Cegah Covid 19, Desa Tema Tana Semprotkan Disinfektan dan Bagi masker gratis

DESA TEMA TANA - Bergerak cepat dengan melakukan berbagai kegiatan demi mengantisipasi penyebaran virus corona / covid 19, Pemeri...